Minggu, 27 September 2009

MOHON PAMIT

Para saudara-saudari Karmelit Awam yang terkasih, sehubungan dengan berakhirnya masa tugas saya sebagai Delprov T.O.Carm., maka sejak tgl 11 September 2009 yang lalu saya tidak lagi menjabat sebagai Delegatus Provinsi Karmelit Awam Indonesia. Provinsial Ordo Karmel Indonesia telah memberhentikan saya dengan hormat dan mengangkat pengganti saya, yaitu : Rm. Martinus Gunawan Wibisono, O.Carm. sebagai Delegatus Provinsi masa bakti tahun 2009-2012.

Pilihan Rm. Gunawan merupakan pilihan yang tepat karena beliau bukan orang asing bagi kita.Banyak dari kita yang mengenal beliau sebagai seorang imam yang bersahaja, yang tidak banyak bicara tetapi kalau sudah berbicara membuat kita terpingkal-pikal karena perkataannya yang lucu. Beliau sebelumnya kita kenal sebagai Pastor Paroki Maria Bunda Karmel, Palangkaraya dan sekaligus menjabat sebagai Delegatus Komunitas “Splendor Carmeli”Palangkaraya. Sebagai delegatus komunitas beliau menaruh perhatian pada pembinaan Karmelit Awam, Palangkaraya. Mereka senang dengan pembinaan yang beliau berikan. Beliau juga rajin menghadiri pertemuan-pertemuan Karmelit Awam Indonesia. Baik itu pertemuan Dewan Provinsi maupun Rekonas. Itu berarti beliau mempunyai hati untuk Karmelit Awam dan akan perkembangan atau masa depan Karmelit Awam Indonesia.

Selama ini beliau telah mengikuti perkembangan dan permasalahan yang dihadapi oleh Karmelit Awam Indonesia serta memberikan masukkan untuk kemajuan Karmelit Awam Indonesia.Karena itu saya yakin beliau mampu melanjutkan dan menyempurnakan apa yang sudah kita lakukan selama ini. Saya yakin dibawah kepemimpinan beliau Karmelit Awam Indonesia akan mengalami perkembangan dan kemajuan. Baik dari segi kwantitas maupun kwalitas sehingga Karmelit Awam Indonesia bisa menjadi kelompok kerasulan awam yang cukup diperhitungkan dalam Gereja.

Namun beliau tidak dapat melakukannya sendiri. Karena itu saya mohon agar kita semua mendukung usaha beliau dan mau bekerjasama dengan beliau sehingga apa yang menjadi harapan kita bersama dapat kita wujudkan dengan baik.

Setelah tidak menjabat sebagai delegatus provinsi saya akan berkonsentrasi pada tugas yang selama ini memang sudah saya tangani, yaitu menjadi Formator (Pembina) para calon imam dan bruder dari aneka konggregasi di Postulat Stella Maris, Jl. Ontoseno 4, Malang. Kalau dulu saya hanya melayani secara part time (karena harus berbagi tugas menjadi Formator di Novisiat Karmel, Batu) maka sekarang saya melayani secara full time di Postulat Stella Maris, Malang. Doakan agar saya dapat melaksanakan tugas pelayanan yang dipercayakan kepada saya dengan baik dan setia.

Akhirnya saya mengucapkan banyak terima kasih atas kerjasama yang baik selama ini. Saya bersyukur dapat mengenal, melayani dan bekerjasama dengan Anda. Saya mohon maaf bila ada tutur kata, sikap dan pelayanan saya yang tidak berkenan di hati Anda. Saya berharap Anda tetap kompak dan setia pada panggilan Anda sebagai Karmelit Awam. Selamat berjuang dengan semangat Nabi Elia : “Zelo Zelatus Sum Pro Domino Deo Exercituum.”(Aku berjuang segiat-giatnya demi Allah Balatentaraku). Tuhan memberkati Anda sekalian.


Malang, tgl 14 September 2009
Rm. T.B.Pantjaja Adji Wilasa, O.Carm.
Mantan Delprov T.O.Carm. (2006-2009)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar